Cara Membuat Sambal Penyet Ayam Tahu Telur Tempe Terenak

Powered by Blogger.

KUE LUPIS KETAN















Kue lupis ketan banyak dijumpai dijual di warung-warung yang menjual makanan dan kue sarapan serta pasar-pasar tradisional. Kue lupis ketan disajikan dengan taburan parutan kelapa dan diberi sirup gula merah.

BAHAN :
1 kg ketan putih
1 sdm kapur sirih
Daun pisang untuk membungkus, masing-masing selebar 8 cm

CARA MEMBUAT :
1. Percikkan ketan dengan air kapur sirih, aduk rata.
2. Daun pisang dirangkap dua, dibentuk kerucut, isi dengan ketan kurang lebih 3 sdm, pipihkan dan lipat sisa daun kebawah, sisipkan kedua sisinya hingga membentuk segi tiga, semat dengan lidi.
3. Semat sebelahnya agar bungkusan tidak terbuka ketika direbus.
4. Rebus selama 2-3 jam,tiriskan dan dinginkan.
5. Hidangkan dengan urap kelapa dan sirup gula merah.

CARA MEMBUAT URAP KELAPA :
1. 1/2 btr kelapa agak muda,parut kasar searah serat dan 1/4 sdt garam, kukus selama kurang lebih 5 menit agar tak mudah basi.

Untuk membuat sirup gula merah : 300 gr gula merah, 3 sdm gula pasir, 125 cc air, semuanya direbus hingga kental lalu saring.

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori KUE KUKUS dengan judul KUE LUPIS KETAN. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://caramembuat-sambal.blogspot.com/2010/07/kue-lupis-ketan.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Tuesday, July 20, 2010

Belum ada komentar untuk "KUE LUPIS KETAN"

Post a Comment